Monday, June 24, 2013

Pengertian Lambang Daerah Kabupaten Wonosobo

logo wonosobo

Bentuk Lambang Daerah "Swantantra Wonosobo" adalah berdasarkan Surat Keputusan DPRD Swatantra Tingkat II Wonosobo Nomor SK. 58/DPRD/44 tanggal 22 Desember 1958, yang disahkan oleh Presiden RI dengan Keputusan Nomor 186 tahun 1960.

Lambang Daerah Swatantra Wonosobo adalah sebagai berikut:

  • Bentuk: Perisai
  • Warna Dasar: Hitam dan Hijau
  • Perbandingan ukuran dalam bidang adalah 5 : 7
Didalamnya terlukis Dwi Arga, yang diantaranya terdapat garis lurus ke bawah dan di sebelah bawahnya lima garis yang berlengkung, masing-masing sepuluh buah dengan warna kuning keemasan
Tulisan-tulisan dengan huruf berwarna merah di atas putih di dalam pita:
  • Di sebelah atas luar lukisan terdapat suryo sengkalang yang berbunyi "SABDA PANDAWA RAGA NYAWIJI" dalam huruf Jawa
  • Di sebelah bawah dalam lukisan tertera kalimat "SWATANTRA WONOSOBO" dengan huruf latin.
Melingkari perisai dari bawah dengan warna kuning keemasan, terlukis disebelah kiri 13 (tiga belas) daun the dan di sebelah kanan 9 (sembilan) daun tembakau.

Isi dan Makna Lambang Daerah Swatantra Wonosobo adalah sebagai berikut:

  • Bentuk perisai adalah lambang pertanahan (batin) yang tunggal.
  • Garis lurus ke bawah sebanyak 19 (sembilan belas) menunjukkan angka ratusan tahun dan melambangkan hujan.
  • Tiga garis yang berlekuk dengan makna masing-masing sepuluh melambangkan angka 1930, yaitu tahun berdirinya otonomi otonomi Kabupaten Wonosobo, serta melambangkan Wonosobo sebagai daerah sumber air.
  • Perbandingan ukuran dalam bidang 5 : 7 menunjukkan angka 1957, yaitu tahun terbentuknya DPRD Swatantra Tingkat II Wonosobo yang langsung dipilih oleh rakyat
  • Daun teh yang berjumlah 13 (tiga belas) menunjukkan nilai (Neptu) hari dan pasaran menurut perhitungan jawa, yaitu terbentuknya DPRD Swatantra Tingkat II Wonosobo pada hari SENIN PAHING
  • Daun Tembakau sebanyak 9 (sembilan) melambangkan tanggal dan bulan terbentuknya DPRD Swatantra II Wonosobo berdasarkan pilihan rakyat yaitu tanggal 9 September 1957
  • Dwi Arga (dua gunung) menunjukkan Gunung Sindoro dan Sumbing yang mengitari Wonosobo.
  • Tulisan "SABDA PANDAWA RAGA NYAWIJI" adalah hitungan suryo sengkolo yang mengandung makna "PANCA IKA TUNGGAL IKA", Cita-cita untuk persatuan dan kesatuan.
  • Makna warna pada lambang:
    Hitam: Keabadian
    Hijau: Kemakmuran
    Kuning Keemasan: Keluhuran
    Merah: Kebenaran
    Putih: Kesucian

Pengertian Lambang Daerah Kabupaten Wonosobo Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Tifaku

0 comments:

Post a Comment

Tari Topeng dan Lengger Wonosobo