Friday, July 26, 2013

GUNUNG LAWANG

Gunung Lawang adalah pegunungan yang terletak di desa Selomanik Kec Kaliwiro-Wonosobo, Jawa Tengah. Gunung ini mempunyai ketinggian kira-kira 350 dpl. Akses menuju pegunungan ini sangat mudah, yaitu melewati jalur besar yang menghubungkan Kec Kaliwiro dan Kec Kalibawang. Gunung Lawang juga terlihat dari bukit dempes, bahkan dari Kota Wonosobo dan Kec Kertek.

Untuk mencapai puncak Gunung lawang membutuhkan waktu kurang lebih 45 menit, kita harus melewati hutan pinus dengan kemiringan yang cukup tajam dan jalan yang sempit. Sesampainya dipuncak, kita bisa melihat pemandangan yang sangat menakjubkan. Kita bisa melihat Kaliwiro, gunung-gunung lain seperti Sindoro-Sumbing, Slamet, dll. Jika pada malam hari, kita bisa menikmati pemandangan cantik kota Wonosobo yang dipenuhi cahaya dari puncak ini.
Tertarik? Jika anda suka berpetualang, wisata ini tentu menjadi pilihan.

sumber

GUNUNG LAWANG Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Tifa Computer

0 comments:

Post a Comment

Tari Topeng dan Lengger Wonosobo